Indonesia merupakan negeri maritim yang penuh dengan berbagai cerita mistik. Banyak sekali cerita mistik zaman dahulu yang masih saja terpelihara dengan cukup baik bahkan diyakini keberadaannya hingga saat ini. Entah itu dengan disertai bukti ilmiah maupun tidak yaitu hanya sekedar cerita turun temurun tanpa sebuah bukti. Satu dari cerita mistik zaman dahulu yang sampai saat ini masih ramai dibicarakan orang adalah cerita mistik kapal hantu Ourang medan. Kisahnya yang sangat melegenda mampu membuat kisah mistik kapal ourang Medan hidup sepanjang sejarah perairan Indonesia.
Legenda kapal hantu ourang Medan
Kapal hantu ourang medan menjadi cerita mistik zaman dahulu yang sempat menyedot perhatian tidak hanya bangsa Indonesia namun juga masyarakat luar negeri, terlebih Amerika Serikat dan Belanda. Hal ini bermula ketika pada tahun 1947, kapal Amerika Serikat yang tengah berlayar ke perairan Malaka dengan nama kapal Silver Star dan kapal City of Baltimore tiba-tiba menemukan pesan morse radio singkat dari sebuah kapal yang juga berada di perairan Malaka. Pesan singkat dengan sandi SOS sebagai lambang bahaya tersebut berisi pesan yang akan membuat orang yang mengerti maksud pesan tersebut bergidik ngeri dan panik. Bunyi pesan tersebut adalah:semua petugas kapal telah mati termasuk kapten kapal itu sendiri. Mayatnya tergeletak di beberapa ruangan dan juga di atas anjungan kapal. Semua kru sudah matiKemudian tidak berselang lama kembali kapal-kapal dari Amerika tersebut menerima pesan lagi yang mengatakan
aku mati…Setelah ditelusuri, akhirnya kapal Amerika tersebut menemukan kapal si pengirim pesan. Kapal tersebut bernama SS Ourang Medan, yang apabila diartikan menjadi kapal orang dari Medan Sumatera, Indonesia. Ketika para kru kapal Silver Star tiba dan menggeledah isi kapal, mereka terkejut. Mereka tak mendapatkan seorang manusia pun di dalam kapal SS orang Medan yang masih hidup.
Semua telah mati dalam keadaan yang sangat mengerikan. Mata terbelalak, mulut menganga dan wajah mayat-mayat tersebut menunjukkan ekspresi penuh ketegangan dan ketakutan. Tak ada yang tahu penyebab secara pasti dari kematian awak kapal Ourang Medan ini. Bahkan sampai saat ini, cerita mistik zaman dahulu ini masih menjadi sebuah misteri yang belum terpecahkan.
Kapal hantu ourang medan karam di tengah perairan Malaka
Cerita mistik zaman dahulu, kapal hantu ourang Medan ini hanya sedikit orang yang mau menceritakannya. Hal ini karena mereka, para saksi mata benar-benar mengalami ketakutan dan kengerian ketika mengenangnya kembali. Ketika kapal Silver Star bermaksud menepikan kapal Ourang Medan ke pelabuhan terdekat, mereka para kru kapal Silver Star kembali tiba-tiba dibuat terbengong-bengong, terkejut dan panik untuk segera menyelamatkan diri menjauh dari kapal Ourang Medan.Hal ini karena secara tiba-tiba dari kapal Ourang Medan membumbung asap yang sangat tinggi dan tidak butuh waktu lama, kapal SS ourang Medan tiba-tiba meledak terbakar. Anehnya lagi, di atas perairan Malaka sama sekali tidak didapatkan sisa-sisa kebakaran kapal ourang Medan. Kapal Ourang Medan beserta krunya pun semuanya tenggelam di dasar perairan Malaka tersebut.
Penyelidikan Kapal Hantu Ourang Medan
Kapal hantu Ourang Medan menjadi cerita mistik zaman dahulu yang sangat melegenda serta menarik para ahli perkapalan dan perairan sehingga diadakan penyelidikan tentang meninggalnya seluruh kru kapal dan karamnya kapal Ourang medan tersebut. Salah satu penyelidikan kisah misteri kapal hantu ourang Medan yang terkenal adalah Bainton. Namun penyelidikan itu juga tidak berhasil karena nama kapal Ourang Medan tidak pernah ada di daftar kapal dunia. Namun peneliti memiliki dugaan bahwa meninggalnya awak kapal ourang medan tersebut karena gas beracun yang berawal dari kebocoran zat kimia yang diselendupkan di dalam kapal Ourang medan tersebut. Sampai saat ini, kapal ourang medan masih merupakan misteri. Benar tidak adanya atau hanya sekedar kapal jadi-jadian seperti kapal hantu masih belum diketahui.loading...